Introduction

Wednesday, January 6, 2021

Hidup itu Berjuang

 

Halo Junior… 

 

Akhirnya sampai juga pada tahun pertama di awal dekade baru, 2021. Tahun penutup dekade ini memang tidak ringan untuk dijalani. Serangan yang melanda hampir di seluruh dunia membuat banyak pergeseran cara pandang manusia. Sebenarnya, pergeseran ini ada pula yang bergerak ke arah positif, misalnya kesadaran akan kebersihan meningkat, mengenal dunia digital lebih dalam. Sedangkan negatifnya tentu lebih banyak. Tapi mari kita syukuri saja agar menjadi lebih mudah melangkah.

 

Bagaimana pun beratnya, manusia harus terus berjuang untuk meraih impiannya karena tidak ada keberhasilan yang datang menghampiri tanpa perjuangan. Tidak perlu terlalu banyak mengeluh karena akan melemahkan semangat dan jiwa. 

 

Yakinlah bahwa keberhasilan itu milik semua orang dan tidak memandang kasta, tentu sepanjang Anda berjuang. Maka mulailah tetapkan langkah untuk menjadi bagian orang yang berhasil. Jika impian berhasil saja tidak masuk dalam daftar hidup Anda, besar kemungkinan keberhasilan tidak akan menyambangi Anda. Kecuali kesuksesan itu sedang “tersesat jalan” dan itu tingkat kemungkinannya sangat rendah.

 

Langkah awal untuk berhasil atau sukses adalah memiliki “paket” yang memuat satu kesatuan  utuh yaitu tekad dan daya juang. Paket itu pun harus diperjuangkan dan ditanamkan dalam benak bahwa ujung kisah Anda adalah berhasil.Untuk mempermudah pencapaian buatlah langkah tahapan-tahapan “milestones” yang di akhir tiap langkah memuat tujuan yang diharapkan  “expected goals”. Jika gagal, ulangi lagi sambil memeriksa penyebab kegagalannya sampai pada akhirnya Anda tahu jalan terbaik bagi Anda. Jika Anda cukup rajin dan memiliki daya juang tinggi, semesta pasti tidak akan tega membiarkan Anda gagal terus menerus. 

 

Jika Anda masuk dalam kelompok “orang biasa” mungkin Anda akan memerlukan sepuluh atau dua puluh tahapan untuk mencapai keberhasilan. Tapi jika Anda  terlahir sudah menjadi “orang tidak biasa”, kaya, anak pejabat, terkenal mungkin dua atau tiga tahapan sudah mampu meraihnya.

Jagat raya akan lebih memberi penghargaan kepada “orang biasa” karena pasti ia berjuang berkali lipat dibandingkan “orang tidak biasa” untuk mencapai keberhasilan.

 

Sekarang sudah beberapa hari memasuki tahun baru, bergegaslah menentukan arah tujuan dan tetapkan langkah terus berjuang sampai titik puncak… Hidup itu memang berjuang dan jangan pernah lelah.

 



4 comments:

  1. Jangan pernah berhenti utk berusaha....

    ReplyDelete
  2. Bu Irna, saya ini aneh kali ya, saya ga suka hidup yang datar-datar aja. Sukanya yg bikin nangis kejer, ketawa ngakak, menggigil takut, gitu gitu. Saya suka ketika saya harus berjuang, well, gak suka pas jalanin, tapi pas udah kelar sukaaaa, hahaha. Salam perjuangan.

    ReplyDelete